Ada banyak tempat wisata populer di Jogja sehingga ada banyak pilihan ketika pergi berlibur kesana. Berbagai macam tempat wisata hadir di Jogja dengan berbagai keunikannya masing-masing. Salah satu tempat wisata yang indah sekaligus unik adalah Gumuk Pasir Parangkusumo yang letaknya tidak jauh dari Pantai Parangtritis. Gumuk Pasir Parangkusumo ini merupakan gundukan pasir yang menawarkan keindahan untuk para pengunjung. Apalagi fenomena ini hanya ada di 3 negara saja yaitu Filipina, Vietnam, dan juga Indonesia.

 

Tentunya jangan sampai wisatawan yang sedang berlibur di Jogja melewatkan tempat yang satu ini karena memang hanya ditemukan di Jogja. Buka dari jam 7 pagi sampai jam 6 sore tentu bisa membuat setiap pengunjung bebas melakukan aktivitas apa saja selama berada di Gumuk Pasir Parangkusumo ini. Apa saja aktivitasnya? simak penjelasannya dibawah ini.

 

Sandboarding

 

Aktivitas yang bisa dilakukan dan wajib dicoba ketika ada di gumuk pasir adalah sandboarding. Bagi yang belum tahu, sandboarding merupakan aktivitas berselancar di atas pasir sehingga mampu memacu adrenalin dan bisa dicoba siapa saja. Berselancar di atas pasir tentu menyenangkan dan sekalipun harus terjatuh maka tidak perlu khawatir cidera. Untuk bisa memainkan sandboarding maka bisa sewa perlengkapannya dengan biaya sekitar 70 ribu rupiah tanpa batasan waktu. Sehingga setiap pengunjung bisa main sandboarding sampai puas hingga tempat wisata ini tutup.

 

Berkeliling di pantai

 

Gumuk Pasir Parangkusumo tidak jauh jaraknya ke pantai, bahkan ada 3 pantai yang bisa disinggahi ketika berada di tempat ini. Ketiga pantai tersebut adalah Pantai Parangtritis, Pantai Cemara Sewu, dan juga Pantai Parangkusumo. Jadi setiap pengunjung bisa sekalian berkeliling di ketiga pantai tersebut atau bisa juga memilih salah satu pantai. Jika ingin pantai yang ramai maka bisa pilih Pantai Parangtritis atau Pantai Parangkusumo, tetapi jika ingin pantai yang sepi maka pilihlah Pantai Cemara Sewu.

 

Melihat sunset

 

Aktivitas lainnya yang juga bisa dilakukan para pengunjung adalah melihat sunset atau matahari terbenam. Jadi disarankan untuk tidak pulang ketika sore hari karena menjelang malam tentu bisa melihat langsung sunset yang indah dari Gumuk Pasir Parangkusumo. Apalagi jika menikmati sunset bersama pasangan atau keluarga tentunya akan membuat kenangan yang sangat indah.

 

Naik mobil jeep

 

Selanjutnya ada aktivitas seru yang bisa dicoba yaitu naik mobil jeep untuk berkeliling menyusuri pasir pantai. Dengan naik mobil jeep maka pengunjung akan diajak berkeliling ke lembah dan juga bukit tentunya akan berkesan dan mendapatkan pengalaman yang unik.

 

Beragam aktivitas menarik di atas hanya bisa dicoba di Gumuk Pasir Parangkusumo. Makanya penting merencanakan liburan ke Jogja dan masukkan tempat wisata ini ke daftar destinasi. Jangan lupa juga untuk beli tiket Jakarta Jogja agar tidak kehabisan menggunakan aplikasi Pegipegi. Bukan hanya tiket pesawat saja tetapi ada banyak tiket lainnya yang memudahkan setiap orang untuk liburan, install aplikasi Pegipegi untuk pesan tiket sekarang.

 

 

By admin

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *